Jurnalfakta.com – Siapa yang ingin mencoba live streaming game worms zone di Android agar bisa tayang di Facebook?. Jika kalian ingin melakukannya maka bisa mengikuti cara live game Worms Zone di Facebook dengan menggunakan bantuan Aplikasi Omlet Arcade. Cara Live game di Facebook sangat mudah bisa melalui Facebook gaming dan Aplikasi Omlet Arcade.

Cara live game Worms Zone di Facebook menggunakan smartphone Android atau IOS sangat mudah, apalagi sekarang sudah ada Aplikasi pendukung yang dapat langsung dikoneksi ke Facebook salah satunya Omlet Arcade. Aplikasi Omlet Arcade ini bisa kalian Download secara gratis di Google Play Store.

Game Worms Zone, Game Ular Terbaik di Android

Pasti kalian sudah tau kan dengan salah satu game Ular terbaik di Android?. Ya, game tersebut yaitu Worms Zone. Game ular ini menjadi game favorit yang sering di buat live streaming di facebook oleh para streamer game online. Tidak hanya itu, di Streaming Youtube game Worms Zone juga sering di mainkan.

Selain game Worms Zone, game ular terbaik di Android lainnya yang sering di buat live streaming di facebook yaitu Slink.io, Slither.io, dan Wormate.io.

Untuk yang ingin mendapatkan uang tambahan dari bermain game dengan cara live streaming game di Facebook Worms Zone bisa mengikuti cara termudah berikut ini. Karena hanya bermodalkan Hp Android saja. Berikut cara dan langkah-langkahnya.

Cara Live Game Worms Zone di Facebook

Dengan kalian menjadi streamer di Facebook maka kalian berkesempatan mendapatkan uang. Pastinya kalian semua sudah pada tau kan sekarang banyak streamer yang bermain game di Facebook. Nah, kalian bisa mengikuti para streamer itu dengan hp Android kalian yang caranya sebagai berikut.

1. Terlebih dahulu kalian Download game Worms Zone dan Aplikasi Omlet Arcade

2. Selanjutnya Instal di Hp Android seperti biasa

3. Buka Aplikasi Omlet Arcade nya, dan Log in menggunakan Akun Facebook kalian yang terhubung ke akun game Worms Zone

4. Lalu kalian klik tanda Plus (+) pada Aplikasi Omled Arcade

5. Nanti akan muncul pilihan seperti Permainan, Live Streaming dan lainnya

6. Jika kalian ingin Live Streaming game Worms Zone di Facebook maka kalian pilih Live Streaming

7. Selanjutnya, pilih tambah permainan, nanti akan muncul beberapa game yang terinstal di Hp Android kalian

8. Selanjutnya cari dan pilih Worms Zone icon

9. Jika sudah maka, kalian bisa atur kwalitas Video yang akan di tampilkan di Facebook

10. Jika sudah, selanjutnya klik berikutnya dan setting sesuai kebutuhan lalu mulai.

Bagaimana?/ Sangat mudah bukan cara live game Worms Zone di Facebook, selain game Worms Zone cara di atas juga bisa untuk game-game lainnya seperti PUBG Mobile, Free Fire, Mobile Legends, AoV dan game online lainnya.

Selain menggunakan Aplikasi Omlet Arcade, cara live streaming game Worms Zone di Facebook lewat Android bisa menggunakan Facebook Gaming yang tersedia di Aplikasi Facebook. Tetapi, kalian harus memiliki Fanspage agar bisa melakukan streaming.

Selanjutnya, Aplikasi seperti Du Recorder juga bisa untuk streaming game yang kalian mainkan, banyak cara yang bisa kalian pilih dan cara mana yang menurut kalian lebih simple dan mudah. Jika kalian sudah memiliki Fans banyak di Facebook maka kalian akan berkesempatan mendapatkan uang.

Cara ini bisa kalian coba, daripada kalian bermain game Worms Zone tapi hanya sekedar bermain saja, lebih baik kalian mencoba menjadi seorang streamer game di Facebook siapa tau ada rezeki tambahan disana.

Demikian tutorial dan cara live game Worms Zone di Facebook, semoga artikel ini bermanfaat bagi kalian semua. Terima kasih.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan