Jurnalfakta.com – Cara Mengembalikan atau Memulihkan Akun HayDay Yang Hilang atau Di Hack. Salah satu masalah yang sering terjadi pada game Online yakni akun yang hilang. Salah satunya seperti yang terjadi pada game HayDay ini. Lalu bagaimana cara mengembalikan dan memulihkan akun Hayday yang hilang? Berikut jurnalfakta.com berikan solusinya.
Banyak yang bertanya bagaimana cara mengembalikan atau memulihkan akun HayDay yang hilang atau di hack orang lain. Selain itu, ada juga yang mengalami tiba-tiba game HayDay nya kembali ke level awal. Jelas ini membuat kecewa karena tidak mudah menaikkan level digame HayDay tersebut.
Biasanya penyebab akun HayDay hilang yaitu tidak di simpan atau di tautkan ke Gmail atau Google Play, dan hanya di tautkan di FB atau malah tidak sama sekali.
Padahal jika akun game HayDay kamu di tautkan ke Google Play maka game tersebut akan aman, walaupun kamu ganti-ganti Hp, karena itu nanti akan ikut saat kamu memasukkan email kamu ke hp yang baru.
Baca Juga: Tips Lengkap Cara Bermain HayDay Agar Cepat Kaya dan Sukses
Untuk itu, sangat penting saat bermain game Online Android termasuk HayDay ini untuk selalu menautkan akun nya ke Google Play Game agar aman dan susah untuk di Hack.
Nah, disini jurnalfakta.com akan memberikan cara atau panduan bagaimana cara mengembalikan atau memulihkan akun HayDay yang hilang atau di hack orang lain. Berikut caranya.
Cara Mengembalikan Akun HayDay yang Hilang
Yang mengalami hal ini harap simak baik-baik, siapa tahu ini nanti bisa mengembalikan akun game HayDay kamu yang hilang.
1. Buka game HayDay, lalu pilih pengaturan.
2. Setelah pengaturan/setelan terbuka.
3. Kemudian pilih Bantuan & Dukungan.
4. Dan kita akan menjumpai tampilan dengan beberapa tulisan yang dapat membantu permasalan atau pertanyaan kita.
5. Karena kita ingin mengembalikan akun kita yang hilang maka kita pilih yang ada tulisan”Akun Hilang? Temukan bantuan di sini!”
6. Setelah itu kita pilih lagi tulisan”Pertanian saya hilang”.
7. Dan kita akan menjumpai tulisan yang akan membantu kita.
8. Jika bantuan yang di berikan belum juga membantu maka tekan “TIDAK” pada bagian kanan bawah, pilih lagi hubungi kami.
9. Setelah itu kirimkan keluhan dengan mengisi hal berikut:
-Nama persis pertanian
-Nama persis lingkungan dari pertanian kamu yang hilang
-Level XP persis dari pertanian yang hilang
-Kemudain jelaskan bagaimana kejadian bisa kehilangan pertanian.
-Terus kirim
Note: Isi dengan menggunakan bahasa inggris jika sobat menggunakan bahasa indonesia mukin tidak akan di tanggapi(pengalaman saya), jika kamu kurang paham dengan bahasa inggris kamu bisa manfaatkan google terjemahan
Nah jika kamu sudah mendapat balasannya, kamu akan disuruh menjawab pertanyaan untuk memastikan bahwa akun kamu jatuh pada orang yang benar.
Silahkan kamu isi dengan lengkap apa yang diberikan oleh pihak Supercell, dan kamu akan mendapatkan balasan kira-kira 3-4jam
Jika kamu mengisi pertanyaan sesuai dengan data yang sebenarnya, maka kamu nanti akan mendapat balasan yang berisi KODE PEMULIHAN untuk pertanian kamu yang hilang.
jika kamu sudah mendapat kode pemulihannya maka cara memulihkan atau mengembalikan akun hay day kamu yang hilang adalah sebagai berikut.
Cara Memulihkan Akun HayDay
- Pertama buka game hayday
- Lalu tekan ikon pengaturan
- Lalu pilih pada bagian “Lainnya”
- Kemudian kamu masukkan kode pemulihan yang kamu dapatkan itu.
- Untuk memulihkan akun pertanian kamu yang hilang, pastikan kamu tidak terhubung dengan akun gmail terlebih dahulu
- Setelah kamu sudah mendapatkan kembali akun Hay Day pertanian kamu, selanjutnya kamu langsung dapat menyambungkan pertanian kamu ke gmail/google play.
Note: Pihak Hay Day tidak dapat memulihkan akun kamu yang hilang sebanyak dua kali. Jadi jangan sampai akun Hay Day kamu hilang lagi.
Nah, demikian cara bagaimana memulihkan atau mengembalikan akun Hay Day yang hilang atau di Hack orang lain. Semoga artikel ini dapat membantu kamu yang akun game Hay Day nya hilang. Terima kasih dan semoga bermanfaat.
-
-
Akun itu untuk game apa?
-
Aku lupa kata sandi akun supersel