Jurnalfakta.com – Pada Update terbaru Whatsapp (WA) versi 2.20.13, Aplikasi pesan Instan WA menghadirkan fitur baru yaitu Mode Gelap atau Dark Mode. Lalu bagaimana cara mengaktifkan Mode Gelap di Whatsapp atau WA?.
Untuk cara mengaktifkan mode gelap di Whatsapp atau WA cukup mudah. Pastikan Aplikasi WA kamu sudah yang terbaru yaitu versi 2.20.13 atau di atas nya, karena sudah pasti tersedia fitur Dark Mode.
Tujuan di hadirkannya fitur Mode Gelap (Dark Mode) di Whatsapp ini jelas agar mudah membaca pesan teks dalam keadaan gelap atau minim cahaya. Selain itu, Mode gelap juga menjadi tren sendiri dan banyak yang menyukai, maka dari itu, Aplikasi WA diberikan fitur Dark Mode.
Cara Mengaktifkan Mode Gelap di Whatsapp
Bagi yang sudah memperbarui Aplikasi Whatsapp atau WA nya ke versi terbaru 2.20.13 atau di atasnya bisa langsung mengaktifkan mode gelap nya. Untuk mengaktifkan Dark Mode di WA, silahkan ikuti panduan berikut ini.
Pertama silahkan buka Aplikasi Whatsapp – Buka Setting – lalu buka Chats – Pilih Theme atau tema. Kemudian, pada menu Theme silahkan pilih DARK lalu klik OK. Setelah itu, secara otomatis akan berubah menjadi Dark Mode atau Mode Gelap.
Dengan adanya fitur Dark Mode ini, tentu saja akan lebih memudahkan kamu dalam membaca pesan teks yang masuk, apalagi dalam keadaan gelap dan minim cahaya. Ini tentu akan sangat membantu bagi kamu yang sering mengirim pesan teks malam-malam.
Selain itu, penggunaan baterai juga lebih irit, dan mata pun tidak cepat lelah akibat pantulan cahaya Hp.
Saat ini fitur Dark Mode sudah di pakai oleh banyak aplikasi jejaring sosial maupun Aplikasi pesan teks. Selain banyak yang meminati fitur Dark Mode juga memiliki banyak fungsi dan manfaatnya.
WhatsApp saat ini menjadi Aplikasi kirim pesan teks yang sangat populer dan terbaik di smartphone. Banyakk fitur-fitur baru di WA yang bisa kamu gunakan, salah satunya fitur Dark Mode ini. Dengan adanya aplikasi pesan instan WA, cara berkomunikasi bisa lebih mudah, transaksi lebih aman dan kamu juga bisa menggunakan Whatsapp Bisnis bagi yang memiliki usaha.
Whatsapp juga bisa digunakan sebagai Promosi produk dengan membuat Group agar usaha kamu bisa lebih laris. Memang saat ini WA menjadi alat komunikasi yang paling bagus, simple, dan yang pasti cepat. Ini yang membuat Aplikasi Whatsapp banyak yang menggunakannya.
Jika kamu suka dengan fitur baru Dark Mode (Mode Gelap) pada Whatsapp silahkan kamu ubah sendiri dengan cara mengaktifkan Mode Gelap di Whatsapp atau WA seperti pada tutorial di atas. Selamat mencoba.